Harga Jasa Arsitek Rumah

industrial design

Harga Jasa Arsitek Rumah

Bagi kalian yang sedang ingin membangun rumah, kehadiran arsitek tentu akan sangat kalian butuhkan. Hal ini karena keberadaan jasa arsitek sangat dibutuhkan dalam membantu pemilik rumah untuk mendapatkan desain rumah sebagaimana yang dia inginkan.

Namun, pada saat ini banyak masyarakat yang belum berani menggunakan jasa arsitek karena takut harga yang mereka tawarkan terlalu mahal.

Oleh karena itu bagi kalian yang ada di daerah Bali dan sekitarnya kalian bisa menggunakan jasa desain rumah murah melalui Karunia Usada kontraktor yang bergerak di bidang bangunan.

Agar kalian tahu berapa harga kisaran untuk menyewa jasa arsitek rumah maka berikut dibawah adalah harga jasa arsitek rumah yang biasanya ditawarkan: 

Harga per Meter Persegi

Kebanyakan para arsitek menawarkan jasa mereka dalam bentuk desain gambar. Nah, dari desain gambar itulah arsitek menawarkan harga per meter persegi. Bisa dikatakan pula sang arsitek menawarkan jasanya berdasarkan luas bangunan itu sendiri.

Misalnya luas bangunan adalah 100 meter persegi dan sang arsitektur mematok harga per meter nya adalah 200 ribu. Maka tarif yang harus kalian bayar adalah 200 ribu × 100 persegi yaitu sekitar 20 juta. Namun, patokan harga yang diminta aristek akan berbeda-beda. 

Presentasi Biaya Bangunan

Harga jasa arsitek rumah yang selanjutnya dihitung dari persentase biaya bangunan. Misalnya, jika desain rumah yang kalian telah selesai dibuat dan kemudian dihitung maka disitu diketahui bahwa harga yang harus dibayarkan untuk pembangunan rumah tersebut adalah 5 miliar.

Maka tarif yang harus dibayarkan kepada si arsitek adalah 4,78 % dari total 5 miliar tersebut. Tarif 4,78% yang dipatok oleh arsitek tersebut berdasarkan patokan Ikatan arsitektur Indonesia.

Jadi arsitek pun tidak bisa ngawur ketika mematok harga. Terlebih lagi, Ikatan arsitek Indonesia juga sudah memberi tolak ukur berkaitan dengan nilai tarif yang harus dibayarkan. Yaitu untuk biaya pembangunan rumah yang kurang dari 200 juta maka tarifnya sebesar 6,50%, sedangkan untuk biaya pembuatan rumah dengan biaya 2 milyar maka tarifnya adalah 5,51% dari keseluruhan biaya pembuatan rumah. 

Paket All In

Selanjutnya harga jasa arsitek rumah dapat ditentukan dengan metode paket all in dimana si arsitektur tidak hanya mendesain bentuk bangunan yang kalian inginkan, namun dia juga yang akan membangun bangunan yang kalian inginkan tersebut. Untuk paket all in ini kalian tidak perlu lagi repot-repot mencari tukang banguan dan lain-lain karena segalanya akan di urus oleh si arsitektur.

Namun demikian harga paket all in ini akan lebih mahal jika dibandingkan dengan metode penghitungan harga jasa arsitek rumah lainnya. 

Kesimpulannya adalah ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghitung harga jasa arsitek rumah diantaranya adalah biaya per meter persegi, presentasi biaya pembangunan dan juga dengan paket all in.

Jadi sekarang sudah tahu kan bagaimana arsitek mematok tarif mereka. Perlu diingat sebelum memilih arsitek pastikan dulu rumah seperti apa yang kalian ingin bangun dan juga disesuaikan juga dengan berapa besar anggaran dana kalian. 



Artikel Terbaru
Bangunan Menghitung Biaya Bangun Rumah
Renovasi Cara Menghitung Renovasi Rumah
Renovasi Cara Menghitung Rab Renovasi rumah

Scroll to Top