Cara Memasang Lantai Kayu, Tahapan Awal Hingga Akhir

Apakah saat ini anda sedang dalam proses merenovasi rumah atau membangun hunian baru ? 

Jika iya, apakah sudah memilih jenis parket yang cocok untuk hunian anda ? 

Nah, bagi anda yang memilih jenis lantai yang menggunakan kayu sebagai bahan dasarnya, maka setidaknya anda harus ketahui bagaimana cara memasang lantai kayu yang tepat.

cara memasang lantai kayu

Membangun sebuah rumah tentu saja harus memperhatikan desain interior di dalam ruangannya. 

Selain memilih model perabot untuk mempercantik dan melengkapi hunian, pastikan jenis lantai yang digunakan pun tidak luput dari perhatian anda. 

Adapun material untuk lantai sangat perlu mendapat perhatian khusus untuk menunjang hunian rumah terkesan lebih elegan.

Lantai kayu adalah model lantai yang belakangan ini cukup populer digunakan. Bahkan saat ini tersedia banyak jenis-jenis lantai kayu yang berkualitas. 

Karena mampu memberi nuansa alami dan hangat di dalam rumah, lantai kayu pun semakin banyak digemari. 

Bahkan beberapa rumah yang berkonsep minimalis modern, memilih parket sebagai bahan dasar lantai sehingga memberi image mewah pada rumah. Lantas, apakah lantai kayu bisa dipasang sendiri ?

Tahapan dan Cara Memasang Lantai Kayu

Apakah pemasangan lantai kayu bisa dilakukan seorang diri ? Tentu saja bisa, asalkan anda mengetahui bagaimana tahapan dan cara pemasangan lantai kayu tersebut dengan benar. 

Nah, berikut ini kami akan memaparkan bagaimana tahapan pemasangan lantai kayu parket solid. Coba ikuti beberapa langkah berikut ini ya!

A. Mempersiapkan Permukaan dan Mengukur Ketinggian Lantai

Tahap pertama dalam prosedur pemasangan lantai kayu ialah mempersiapkan permukaan serta melakukan pengukaran ketinggian lantai. 

Mengukur ketinggian lantai dimaksudkan supaya nantinya pintu dapat berfungsi dengan baik. Sebab, saat memasang lantai kayu, maka yang terjadi adalah ketinggian lantai akan naik beberapa cm. 

Oleh sebab itu, mempersiapkan permukaan dengan mengukur ketinggian lantai sangat penting dilakukan agar ketebalannya bisa sesuai dengan pintu rumah.

B. Pengukuran Luas Lantai

Langkah kedua adalah melakukan pengukuran luas lantai. Bagi anda yang ingin membangun rumah, haruslah mengetahui berapa kebutuhan lantai untuk ruangan yang ingin dipasang lantai kayu. 

Mengetahui luas lantai yang hendak dipasang lantai kayu adalah hal yang sangat penting, supaya anggaran yang telah disiapkan tidak over budget. Bagaimana caranya ?

Untuk mengetahui berapa luas lantai yang akan di pasang parket, anda bisa melakukannya dengan menggunakan meteran untuk mengukur panjang dan lebar dari lantai tersebut. 

Misalnya, ukuran lantai yang didapat adalah dengan panjang 10m dan lebar 5m, maka luas lantai tersebut adalah (10 x 5 = 50). 

Maka didapat luas lantai di ruangan tersebut adalah 50 m2. Setelah itu barulah anda bisa membeli produk parket kayu dengan jumlah yang sesuai dengan luas lantai yang sudah diukur tersebut.

C. Memilih Jenis Parket Kayu

Nah, masuk ke tahap selanjutnya adalah memilih jenis parket kayu yang diinginkan. Saat ini sudah banyak jenis lantai kayu yang bisa anda pilih. 

Umumnya, parket kayu yang paling banyak digunakan adalah parket Merbau dan Jati. Nah, anda bisa memilih salah satunya yang dirasa cocok untuk hunian rumah anda. 

Sebaiknya pilihlah produk parket kayu sesuai budget yang anda miliki ya.

D. Meratakan dan Membersihkan Permukaan Lantai

Cara pemasangan lantai kayu yang ke empat adalah meratakan serta membersihkan permukaan lantai yang hendak dipasangi parket kayu. Langkah satu ini penting diperhatikan sebab menjadi point utama yang menjadikan lantai kayu nantinya terlihat rapi dan indah.

Bagaimana caranya ? 

Pertama-tama anda bisa mulai dengan membersihkan permukaan lantai dari debu atau kotoran remah-remah. 

Bersihkan secara menyeluruh menggunakan sapu hingga bebas dari debu dan kotoran. 

Hal ini bertujuan juga supaya pada saat pemasangan parket kayu akan mengunci lebih kuat dan tidak mudah goyah. 

Setelah itu, barulah anda lakukan pengecekan kembali permukaan lantai yang hendak dipasang parket kayu tadi. Usahakan jangan sampai ada permukaan yang cekung atau mengembang karena dapat mempersulit proses pemasangan. 

Adapun untuk cara meratakan lantai kayu, anda bisa membaca di artikel berikutnya.

E. Melumuri Permukaan Lantai Menggunakan Lem Kayu

Tahapan selanjutnya adalah memanfaatkan lem kayu untuk dilumuri pada permukaan lantai. Setelah permukaan lantai selesai dibersihkan, barulah ada lumuri permukaan lantai menggunakan lem kayu. 

Anda bisa meratakan lem dengan permukaan lantai menggunakan Kape. Sebaiknya penggunaan lem tidak terlalu banyak dan tidak terlalu sedikit. 

Lumuri lem kayu secara merata pada bagian permukaan lantai. 

Lakukan pengeleman pada bagian tengah terlebih dahulu kemudian bagian samping dan seterusnya.

https://www.youtube.com/watch?v=RTRl-rD_Ju0

F. Penyusunan Lempengan Parket Kayu

Setelah tahap pengeleman kayu selesai diaplikasikan, maka proses selanjutnya ialah memasang satu per satu lempengan kayu parket. 

Perlu diketahui bahwa pada setiap lempengan parket tersebut memiliki sistem penguncian sehingga satu dan lainnya bisa menyatu dengan kuat.

Nah, untuk metode pemasangan parket ini ada beberapa macam, mulai dari susun bata, mozaik dan herringbone. 

Dan untuk pemula sangat disarankan untuk memilih metode teknik susun bata karena prosesnya dianggap paling mudah. 

Untuk proses penyusunan lantai parket, lakukan pemberian lem kayu pada permukaan lantai dan bagian samping parket guna mengingkatkan daya rekat. 

Anda juga bisa memanfaatkan benang untuk proses penyusunan agar hasilnya lebih rapi dan presisi.

G. Proses Pengampelasan pada Lantai Kayu

Proses pengampelasan pada lantai kayu dilakukan setelah semua lantai tertutup dengan rapat dan rapi oleh lantai kayu. 

Tahapan mengampelas bagian permukaan lantai kayu ini rupanya cukup mudah dilakukan. 

Hanya saja, anda harus mengetahui bagaimana cara mengampelas dengan benar sehingga menjadikan permukaan parket nantinya terasa lebih halus.

Proses amplas dapat dilakukan oleh mesin sanding machine yang sebaiknya dilakukan satu hari setelah pemasangan lantai kayu dilakukan untuk menunggu lem kayu mengering. Lakukanlah amplas dengan cara mengikuti alur serat kayu.

H. Finishing (Coating) Kayu

Tahapan terakhir dalam proses pemasangan lantai kayu ialah finishing atau coating kayu. 

Ada empat tahapan dalam proses ini, yakni mencakup base coat, main coat, coloring dan top coat. 

Pertama, Bas Coat adalah tahapan awal finishing kayu yang meliputi proses pendempulan kayu guna menutupi seluruh pori-pori kayu. 

Tahapan kedua yaitu Main Coat, merupakan tahap pemberian lapisan pelindung awal yang membutuhkan bahan finishing wood stain. Anda bisa melapisi lantai kayu dengan wood stain secara menyeluruh. 

Sementara Top Coat, adalah lapisan terakhir yang berguna untuk menutupi warna kayu serta memberi lapisan pelindung yang sangat kuat.

Kontraktor Pemasangan Lantai Kayu di Bali

Nah, itulah dia beberapa tahapan dan cara pemasangan lantai kayu yang dapat dilakukan sendiri. 

Bagaimana ? Apakah anda menemukan kesulitan ? 

Jika merasa tidak mampu untuk memasang parket sendiri, jangan khawatir ! 

Saat ini CV. Griya Cipta Pradhana bisa menjadi solusi terbaiknya.

Merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang kontraktor kayu dan kontraktor bangunan di Bali yang terpercaya, murah inovatif dan kreatif. 

Anda bisa mempercayakan pemasangan lantai kayu pada Kontraktor bali untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. 

Mengutamakan kepuasan klien dengan bekerja secara profesionalisme membuat pelanggan yang menggunakan jasa kontraktor bali tak perlu meragukan kualitas hasil kerja dari pemasangan lantai kayu.

Menggunakan lantai kayu sebagai dasar lantai rumah hunian akan membuat penghuni rumah memperoleh banyak keuntungan. Salah satunya ialah menjadikan ruangan tersebut terlihat lebih elegan dan bernilai estetika. 

Namun, jangan lupa untuk mengetahui cara memasang lantai kayu dengan benar. Jika tidak mampu melakukan pemasangan sendiri, percayakan saja pada ahlinya

Scroll to Top